Ajang Euro 2024 dan Copa America 2024 telah selesai. Timnas Spanyol keluar sebagai juara Euro 2024 usai mengalahkan Inggris 2-1. Sementara Argentina menjadi juara Copa America 2024 setelah menang tipis 1-0 atas Kolombia di laga puncak.
Selanjutnya, Spanyol dan Argentina akan dipertandingkan dalam laga bertajuk Finalissima. Finalissima adalah pertandingan antara juara Euro (UEFA) dan Copa America (CONMEBOL).
Dengan laga ini, Lionel Messi dan Lamine Yamal akan dipertemukan dalam satu lapangan usai kedua nama ini banyak disorot selama Euro dan Copa America 2024. Lalu, kapan Finalissima Spanyol vs Argentina akan digelar? Simak di bawah ini!