AC Milan menunjukkan permainan menjanjikan pada awal musim Serie A Italia 2025/2026. Massimiliano Allegri yang bertugas sebagai pelatih baru mampu membawa tim kompetitif. Setelah musim sebelumnya gagal finis di zona Eropa, kini AC Milan berbenah.
Kendati harus kalah pada pekan perdana, AC Milan bangkit dan perlahan mulai menemukan konsistensinya. Terbaru, AC Milan berhasil mengalahkan AS Roma pada pekan ke-10. Dengan hasil ini, AC Milan telah meraih enam kemenangan per 4 November 2025. Ini membuat AC Milan menduduki tangga ketiga dengan 21 poin. Lalu, seperti apa gambaran enam kemenangan AC Milan tersebut?
