Jakarta, IDN Times - Rasa penasaran menghantui pelatih Timnas Futsal Korea Selatan, Paulo Fernandes. Dia ingin tahu seberapa intimidatifnya atmosfer Indonesia Arena.
Korsel akan bersua Timnas Futsal Indonesia dalam laga perdana fase grup Piala Asia 2026, Selasa (27/1/2026). Otomatis, mereka akan menghadapi dua lawan sekaligus, Timnas Futsal dan tekanan dari suporter di Indonesia Arena.
