Jakarta, IDN Times - Manchester City merasa mendapat pertolongan jelang laga derby kontra Manchester United di Etihad Stadium, Minggu (3/3/2024). Manajer ManCity, Pep Guardiola, menilai jadwal yang didapat timnya begitu menguntungkan.
ManCity memang sempat main di tengah pekan. Itu terjadi pada Selasa waktu setempat atau Rabu dini hari WIB (28/2/2024), ketika menang telak atas Luton Town di babak kelima Piala FA. Baru main besok, Guardiola merasa para pemainnya sudah fit karena istirahatnya.
"Selasa ke Minggu itu cukup. Sebuah mimpi karena kami akan istirahat cukup. Jadi masalah ketika Sabtu ke Selasa dengan laga tandang, istirahatnya sempit. Tapi, pemain kami luar biasa saat melawan Luton," kata Guardiola dilansir Independent.