Jakarta, IDN Times - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong, menyebut Mees Hilgers belum tentu main saat berduel kontra Jepang dan Arab Saudi dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Semua bergantung pada kondisinya usai mengalami cedera akhir pekan lalu.
"Soal main atau tidak (lawan Jepang dan Arab Saudi), itu tergantung pada kondisi waktu pemulihan. Tergantung kondisinya (Hilgers) pada saat pertandingan nanti," ujar Shin di Serpong, Senin (4/11/2024).