Jakarta, IDN Times - Manchester City ditunggu lawan berat di semifinal Carabao Cup 2025/26. Mereka harus melawat ke St. James’ Park, markas Newcastle United, Rabu (14/1/2026) dini hari WIB.
Laga ini diprediksi berlangsung sengit karena kedua tim tengah berada dalam performa terbaik. Hal itu membuat Manajer ManCity, Pep Guardiola lumayan gusar.
Newcastle punya modal kepercayaan diri tinggi setelah menorehkan empat kemenangan beruntun di berbagai kompetisi, termasuk kemenangan dramatis 4-3 atas Bournemouth. Tim asuhan Eddie Howe menunjukkan produktivitas luar biasa dengan total 13 gol dalam periode tersebut.
