Jakarta, IDN Times - Pelatih Mali, Fousseni Diawara, menyebut Timnas Indonesia U-22 punya modal besar meraih hasil baik di SEA Games 2025. Dalam pandangannya, Timnas U-22 punya kualitas yang mumpuni.
"Saya rasa Timnas Indonesia U-22 adalah tim yang bagus. Saya memang tidak tahu soal Vietnam, Tbailand, tetapi yang saya tahu, Timnas U-22 bisa bersaing di SEA Games 2025," ujar Diawara dalam sesi jumpa pers, Selasa (18/11/2025).
