Bournemouth tak memiliki kiprah yang mentereng di kasta teratas sepak bola Inggris yang kini bernama English Premier League. Hingga 2025, pencapaian terbaik mereka ialah finis di peringkat kesembilan. Mereka telah melakukannya sebanyak dua kali, yakni pada 2016/2017 dan 2024/2025.
Meski demikian, tak sedikit pemain yang mampu bersinar bersama klub berjuluk The Cherries tersebut. Teruntuk pemain asing atau non-Inggris, beberapa di antaranya tampil impresif bersama Bournemouth hingga ditebus mahal oleh klub lain. Salah satu contoh dari kasus di atas ialah Dean Huijsen. Berkat penampilan solid pada 2024/2025, ia ditebus mahal oleh Real Madrid pada musim panas 2025.
Termasuk Huijsen, berikut lima pemain asing termahal yang pernah dijual oleh Bournemouth.