Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi stadion sepak bola
ilustrasi stadion sepak bola (IDN Times/Mardya Shakti)

Intinya sih...

  • Martin Odegaard (Norwegia) dipilih sebagai kapten Arsenal sejak 2022

  • Nathan Collins (Republik Irlandia) ditunjuk sebagai kapten baru Brentford pada 2025/2026

  • Josh Cullen (Republik Irlandia) promosi menjadi kapten Burnley pada 2025/2026

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

English Premier League 2025/2026 menampilkan keberagaman luar biasa, termasuk dalam jajaran kapten tim. Tak hanya pemain Britania Raya (Inggris, Skotlandia, Wales, dan Irlandia Utara), sejumlah pemain non-Britania Raya juga dipercaya sebagai kapten. Bahkan, ada 10 dari 20 klub Premier League 2025/2026 yang dipimpin oleh pemain non-Britania Raya.

1. Martin Odegaard (Norwegia) dipilih sebagai kapten Arsenal sejak 2022

Martin Odegaard telah menjabat sebagai kapten Arsenal sejak 2022/2023. Ia dipilih melalui sistem pemungutan suara oleh para pemain Arsenal. Hingga pekan 11 Premier League 2025/2026, ia telah memimpin The Gunners dalam 4 laga. Hal ini terjadi karena pemain asal Norwegia itu beberapa kali absen karena cedera. Sejauh ini, ia baru tampil penuh selama 90 menit sebanyak 1 kali di Premier League 2025/2026.

2. Nathan Collins (Republik Irlandia) ditunjuk sebagai kapten baru Brentford pada 2025/2026

Kepergian Christian Norgaard ke Arsenal pada musim panas 2025 membuat Brentford harus memilih kapten baru. Pilihan pun jatuh kepada Nathan Collins yang menjalani tahun ketiganya bersama Brentford. Meski masih muda, bek asal Republik Irlandia itu pernah memiliki pengalaman sebagai kapten. Bahkan, ia pernah tercatat sebagai kapten termuda saat membela Stoke City (2019–2021). Collins sendiri belum pernah absen membela Brentford sejauh ini.

3. Josh Cullen (Republik Irlandia) promosi menjadi kapten Burnley pada 2025/2026

Josh Cullen promosi menjadi kapten Burnley pada 2025/2026. Sebelumnya, ia berstatus sebagai wakil kapten dari Josh Brownhill yang hengkang pada musim panas 2025. Sejauh ini, gelandang asal Republik Irlandia itu tak pernah absen membela Burnley di Premier League 2025/2026.

4. Seamus Coleman (Republik Irlandia) belum pernah tampil untuk Everton di Premier League 2025/2026

Sebagai pemain senior di Everton, Seamus Coleman layak memegang peran kapten. Akan tetapi, bek kanan asal Republik Irlandia itu tak lagi bermain reguler. Ia lebih sering menetap di bangku cadangan. Oleh karena itu, ia tak pernah memimpin Everton sebagai kapten di Premier League musim ini. Tanggung jawabnya diberikan kepada James Tarkowski yang menjabat sebagai wakil kapten.

5. Virgil van Dijk (Belanda) memasuki musim ketiga sebagai kapten Liverpool

Musim 2025/2026 merupakan musim ketiga bagi Virgil van Dijk menjabat sebagai kapten Liverpool. Bek Timnas Belanda itu ditunjuk sejak 2023/2024 untuk menggantikan Jordan Henderson. Hingga saat ini, ia selalu diandalkan Liverpool untuk mengawal pertahanan. Bahkan, ia selalu tampil 90 menit dalam 11 laga yang dijalani Liverpool di Premier League.

6. Bruno Fernandes (Portugal) memimpin skuad Manchester United

Serupa dengan Virgil van Dijk, 2025/2026 juga menjadi musim ketiga bagi Bruno Fernandes memimpin skuad Manchester United. Gelandang asal Portugal ini merupakan pemain senior yang memiliki pengaruh besar. Hal itulah yang membuatnya dipilih sebagai kapten. Pada musim ini, ia tak pernah absen memimpin The Red Devils di Premier League.

7. Bernardo Silva (Portugal) menggantikan Kevin De Bruyne sebagai kapten Manchester City

Bernardo Silva menjalani musim pertamanya sebagai kapten Manchester City. Ia ditunjuk sebagai pemimpin baru skuad The Cityzens untuk menggantikan Kevin De Bruyne. Bicara soal penampilan, gelandang Timnas Portugal ini masih diandalkan Pep Guardiola. Ia telah memimpin Manchester City dalam 7 dari 11 laga yang dijalani di Premier League 2025/2026.

8. Toti Gomes (Portugal) merupakan kapten baru Wolverhampton Wanderers

Pemain Portugal lain yang dipilih sebagai kapten klub Premier League 2025/2026 adalah Toti Gomes. Bek berusia 26 tahun itu baru ditunjuk sebagai kapten baru Wolverhampton Wanderers. Ia ditunjuk sebagai kapten karena dinilai memiliki jiwa kepemimpinan tinggi saat jeda musim panas 2025. Kini, ia telah memimpin Wolves dalam tujuh laga di Premier League 2025/2026.

9. Granit Xhaka (Swiss) ditunjuk sebagai kapten Sunderland meski berstatus pemain baru

Granit Xhaka langsung ditunjuk sebagai kapten pada musim pertamanya membela Sunderland. Pemain asal Swiss ini dipilih karena sudah terbiasa memikul tanggung jawab besar. Ia pernah memegang peran tersebut di beberapa tim, termasuk di Timnas Swiss. Hingga pekan 11 Premier League 2025/2026, ia tak pernah absen memimpin The Black Cats.

10. Cristian Romero (Argentina) dipilih untuk menggantikan Son Heung Min

Cristian Romero ditunjuk sebagai kapten baru Tottenham Hotspur 2025/2026. Ia dipilih untuk menggantikan Son Heung Min yang hengkang ke Los Angeles FC. Bek andalan Timnas Argentina ini dikenal tegas dan punya kepemimpinan tinggi. Alasan itulah yang membuatnya dipilih sebagai kapten baru. Sejauh ini, ia telah memimpin 8 dari 11 laga Spurs di Premier League 2025/2026.

Kehadiran para kapten dari negara non-Britania Raya menunjukkan terbukanya Premier League terhadap talenta dari berbagai penjuru dunia. Mereka bukan hanya pemimpin di lapangan, tetapi juga simbol kepercayaan bahwa kualitas dan karakter bisa melampaui batas negara.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team