Mateus Mane menjadi salah satu jebolan akademi Wolves yang tengah naik daun pada 2025/2026. Performa Wolves memang tengah memburuk dengan baru meraih 1 kemenangan dalam 20 laga EPL 2025/2026. Meski begitu, Mane justru tampil cukup impresif di lini depan Wolves.
Pergerakan tanpa bola, kecepatan, serta kekuatan fisiknya kerap kali merepotkan barisan pertahanan lawan. Mane akhirnya mencetak gol perdana di EPL dalam kemenangan Wolves 3-0 atas West Ham United pada pekan ke-20 2025/2026 pada 3 Januari 2026. Ia saat itu masih berusia 18 tahun 3 bulan 18 hari. Mane berhasil memecahkan rekor Fabio Silva sebagai pencetak gol termuda Wolves di EPL.
Dari empat pemain di atas, hanya Mane yang merupakan jebolan akademi Wolves. Sementara itu, Neto dan Silva termasuk rerkutan brilian Wolves. Sebab, mereka mampu tampil apik untuk Wolves dan dijual kepada klub besar EPL dengan harga mahal. Hanya Silva yang gagal menampilkan performa impresif selama berseragam Wolves.