Timnas Gabon harus angkat koper lebih awal dari keikutsertaan di Piala Afrika 2025. Ini karena penampilan buruk tanpa memetik kemenangan dari tiga pertandingan yang dimainkan dan menjadi penghuni dasar klasemen Grup F. Meskipun demikian, mereka dapat menorehkan gol melalui empat pemain berbeda.
Keempat pemain itu adalah Alex Moucketou-Moussounda, Denis Bouanga, Gueler Kanga, dan Pierre-Emerick Aubameyang. Mereka mencatatkan namanya di papan skor saat Timnas Gabon melawan Mozambik dan Pantai Gading. Sayangnya, itu tidak cukup untuk membantu tim yang berjuluk Les Pantheres tersebut.
Lalu, seperti apa penjelasan mengenai para pemain tersebut beserta kontribusi golnya untuk Timnas Gabon di Piala Afrika 2025? Yuk, baca artikel berikut!
