Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi bola di dalam gawang
ilustrasi bola di dalam gawang (pixabay.com/AllgyerDaniel)

Intinya sih...

  • Jorge Molina mencetak hattrick kontra RCD Mallorca di LaLiga pada usia 39 tahun 241 hari pada Desember 2021.

  • Joaquin Sanchez mencetak hattrick terakhirnya di LaLiga saat sudah berusia 38 tahun 140 hari pada Desember 2019.

  • Robert Lewandowski menciptakan trigol ke gawang Celta Vigo di LaLiga saat berusia 37 tahun 80 hari pada November 2025.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

LaLiga Spanyol termasuk salah satu dari lima liga top Eropa yang cukup ramah bagi pesepak bola veteran dengan usia di atas 36 tahun. Beberapa pesepak bola senior tersebut mampu tampil cukup impresif bersama klub-klub LaLiga meski usianya sudah tidak muda lagi. Terbukti, ada tiga pemain tertua yang mampu mencetak hattrick di LaLiga pada abad 21 atau terhitung sejak Januari 2000.

Salah satunya bermain untuk klub papan atas LaLiga. Berikut tiga pencetak hattrick tertua di LaLiga pada abad 21.

1. Jorge Molina menciptakan hattrick kontra RCD Mallorca di LaLiga saat berusia 39 tahun 241 hari pada Desember 2021

Jorge Molina memulai karier sebagai pesepak bola bersama CD Alcoyano pada Juli 2001. Ia lebih sering malang-melintang bersama klub-klub dari kasta kedua atau ketiga Liga Spanyol, seperti Benidorm, CF Gandia, dan Elche. Molina baru pertama kali bermain di LaLiga kala membela Real Betis pada 2011/2012. Ia mencetak 6 gol dalam 26 pertandingan pada musim tersebut. Molina menorehkan 29 gol dan 10 assist dalam 113 laga LaLiga selama 4 tahun membela Real Betis pada 2011--2016.

Ia melanjutkan kariernya di LaLiga bersama Getafe dan mencetak total 26 gol serta 13 assist dalam 108 pertandingan pada 2017--2020. Molina terakhir bermain di LaLiga ketika berseragam Granada pada 2020--2022. Meski sudah berusia di atas 36 tahun, ia mampu tampil tajam dengan mencetak 18 gol dalam 68 laga LaLiga. Salah satu momen terbaik ketika mencetak hattrick dalam kemenangan Granada 4-1 atas RCD Mallorca pada pekan ke-18 LaLiga pada 19 Desember 2021. Molina kala itu sudah berusia 39 tahun 241 hari.

2. Joaquin Sanchez mencetak hattrick terakhirnya di LaLiga saat sudah berusia 38 tahun 140 hari pada Desember 2019

Joaquin Sanchez dikenal sebagai penyerang sayap lincah dengan kemampuan dribel dan olah bola ciamik. Kariernya dimulai ketika tampil diorbitkan Real Betis dari akademi pada 2000/2001. Ia turut mempersembahkan gelar juara Copa del Rey untuk Real Betis pada 2004/2005. Joaquin kemudian pindah ke Valencia pada musim panas 2006. Ia menorehkan 30 gol dan 31 assist dalam 218 pertandingan di berbagai ajang selama 5 tahun pada 2006--2011. Ia lalu menciptakan sejarah bersama Malaga ketika berhasil melaju ke Liga Champions Eropa (UCL) dan mencapai perempat final pada 2012/2013.

Joaquin sempat merantau ke Italia bersama Fiorentina dan mencatat 7 gol serta 13 assist dalam 71 laga di semua kompetisi pada 2013--2015. Ia memutuskan kembali membela Real Betis pada Agustus 2015 sampai gantung sepatu pada Juni 2023. Joaquin mencetak total 66 gol dan 68 assist dari 498 penampilan di berbagai ajang dalam dua periode berseragam Real Betis pada 2000--2006 dan 2015--2023. Ia menciptakan hattrick terakhirnya di LaLiga ketika Real Betis menang 3-2 atas Athletic Bilbao pada pekan ke-16 LaLiga pada 8 Desember 2019. Joaquin ketika itu sudah berusia 38 tahun 140 hari.

3. Robert Lewandowski menciptakan trigol ke gawang Celta Vigo di LaLiga saat berusia 37 tahun 80 hari pada November 2025

Robert Lewandowski bergabung dengan Barcelona saat usianya sudah memasuki 34 tahun pada musim panas 2022. Meski begitu, penyerang asal Polandia itu tidak menunjukkan tanda-tanda penurunan performa. Lewandowski justru langsung memenangkan penghargaan top skor LaLiga usai mencetak 23 gol dalam 34 laga pada 2022/2023. Ia nyaris memenangkan top skor LaLiga untuk kedua kalinya ketika mencetak 27 gol dalam 34 pertandingan pada 2024/2025. Sayangnya, Lewandowski kalah dari Kylian Mbappe yang mencetak 31 gol dalam 34 laga.

Performa Lewandowski sedikit mengalami penurunan setelah beberapa kali menderita cedera pada 2025/2026. Meski begitu, ketajamannya tetap memberikan dampak positif kepada permainan Barcelona. Terbukti, Lewandowski mampu tampil tajam dan mengantarkan Barcelona menang 4-2 atas Celta Vigo pada pekan ke-12 LaLiga pada 9 November 2025. Ia mencetak hattrick di laga ini saat usianya sudah mencapai 37 tahun 80 hari. Padahal, saat itu Lewandowski baru sembuh dari cedera otot.

Ketiga pemain di atas membuktikan mampu tampil tajam di LaLiga meski usianya sudah melebihi 36 tahun. Mereka mampu menjaga kebugaran fisik dan insting mencetak gol untuk mengangkat performa timnya. Dari tiga pemain di atas, hanya Lewandowski yang masih aktif bermain pada 2025/2026. Ia diprediksi bakal mengukir rekor-rekor apik lainnya setidaknya sampai akhir 2025/2026.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team