Jakarta, IDN Times - Kemenangan besar Timnas Indonesia U-20 tak lantas membuat pelatih Shin Tae Yong puas. Justru, Shin menyoroti adanya kekurangan yang muncul dalam kemenangan itu.
Sejumlah aspek, menurut Shin, masih harus dibenahi dari skuad Garuda. Hanya saja, secara keseluruhan performa para pemain sudah cukup bagus.
"Saya senang dengan kerja keras pemain. Saya juga puas dengan kemenangan yang telak. Tapi, masih ada beberapa kekurangan di atas lapangan," kata Shin.
