Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi bola
ilustrasi bola (unsplash.com/rocinante_11)

Intinya sih...

  • Gianluca Mancini menjadi bek tak tergantikan di AS Roma

  • Evan Ndicka absen karena Piala Afrika, namun diandalkan kembali

  • Daniele Ghilardi belum berkontribusi maksimal sebagai pemain pinjaman

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

AS Roma menampilkan permainan yang konsisten di Serie A Italia 2025/2026. Hadirnya Gian Piero Gasperini sebagai pelatih baru membuat tim Serigala Ibu Kota bangkit. Setelah beberapa musim terakhir kesulitan, AS Roma kini mampu bersaing di papan atas. 

Salah satu faktor yang membuat AS Roma kompetitif adalah solidnya lini pertahanan. Hingga pekan ke-18, AS Roma menjadi salah satu tim yang kebobolan paling sedikit dengan 12 gol. Ini tidak terlepas dari konsistensi dari para bek tengah. Lalu, seperti apa performanya? Begini penampilan lima bek tengah AS Roma pada paruh musim 2025/2026 per 5 Januari 2026.

1. Gianluca Mancini menjadi sosok tak tergantikan di barisan belakang

Gianluca Mancini menunjukkan peran pentingnya sebagai sosok senior di skuad AS Roma. Musim 2025/2026 menandai tahun keenamnya berada di ibu kota. Ia menjadi sosok tak tergantikan yang selalu dimainkan hingga pekan ke-18 Serie A 2025/2026. 

Ketangguhannya di barisan belakang membuatnya diandalkan. Selain itu, Mancini juga sosok yang vokal di atas lapangan sehingga hal ini penting untuk koordinasi. Kualitasnya sebagai pemain berpengalaman turut membantu AS Roma bisa kompetitif di papan atas Serie A.

2. Evan Ndicka tampil spartan di jantung pertahanan AS Roma

Evan Ndicka menjalani peran sebagai bek tengah kiri dalam formasi tiga pemain belakang. Kemampuan kaki kirinya sangat membantu dalam menghalau serangan lawan. Ini yang membuatnya diandalkan dengan telah tampil dalam 15 laga Serie A 2025/2026. 

Namun, Ndicka saat ini tengah absen karena memperkuat Pantai Gading di Piala Afrika 2025. Performa AS Roma cukup menurun sejak dirinya pergi pada pertengahan Desember 2025. Meski demikian, tim bakal menunggu kedatangannya lagi. Jika telah kembali, AS Roma berpotensi makin kuat untuk terus bisa bersaing empat besar hingga akhir musim Serie A.

3. Daniele Ghilardi belum berkontribusi maksimal sebagai pemain pinjaman

Daniele Ghilardi menjalani masa peminjaman di AS Roma selama musim 2025/2026. Klub ibu kota memboyongnya dari Hellas Verona dengan biaya senilai 2,5 juta euro atau sekitar Rp48,9 miliar. Perekrutannya ini untuk menambah kedalaman skuad di lini belakang. 

Sejauh ini, Ghilardi belum banyak dipercaya bermain. Bek 22 tahun ini baru memainkan empat laga. Ia belum pernah starter dan hanya berlaga sebagai pemain pengganti. Meski hanya sebagai pelapis, ia sejatinya bek berbakat. Jika mampu mengeluarkan potensinya pada sisa musim, ia berpeluang dipermanenkan ketika akhir masa peminjaman pada musim panas 2026.

4. Mario Hermoso baru kembali dari masa peminjaman dan mampu tampil apik

Mario Hermoso mendapatkan kesempatan untuk membuktikan kualitasnya bersama AS Roma pada 2025/2026. Sebelumnya, ia dipinjamkan kepada Bayer Leverkusen pada paruh kedua 2024/2025. Performanya cukup menjanjikan dengan tampil dalam tujuh pertandingan. 

Setelah dipinjamkan, Hermoso tampil mengesankan di barisan pertahanan AS Roma. Tercatat, bek berpaspor Spanyol ini telah memainkan 14 pertandingan Serie A 2025/2026. Ia mampu membayar kepercayaan yang diberikan dengan penampilan spartan di lini belakang.

5. Jan Ziolkowski tampil cukup menjanjikan sebagai pemain baru

Jan Ziolkowski merupakan pemain muda potensial yang direkrut AS Roma pada musim panas 2025. Bek berusia 20 tahun ini didatangkan dari klub Polandia, Legia Warszawa. Kepindahannya memakan biaya senilai 6,6 juta euro atau sekitar Rp129 miliar. 

Hingga paruh musim 2025/2026, Ziolkowski menampilkan permainan mengesankan. Meski baru bermain dalam delapan pertandingan, ia bisa beradaptasi dengan baik. Bakatnya sebagai pemain bertahan terlihat sehingga mampu bermain dengan baik ketika dipercaya turun berlaga.

Lima pemain di atas menjadi sosok penting tangguhnya lini pertahanan AS Roma. Meski beberapa di antaranya hanya menjadi pelapis, kehadiran mereka sangat penting bagi kedalaman skuad. Patut dinantikan konsistensi mereka dalam membantu AS Roma terus bersaing di papan atas hingga akhir musim Serie A 2025/2026.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team