Jakarta, IDN Times - Persib Bandung akhirnya melengkapi kuota pemain asingnya untuk mengarungi Liga 1 2022/23. Manajemen resmi mengumumkan bek kiri Timnas Filipina, Daisuke Sato, sebagai pemain asing terakhir yang direkrut untuk menghadapi kompetisi musim depan.
"It's official now! Wilujeng Sumping Daisuke Sato," tulis pernyataan resmi klub di akun Instagram Persib, Sabtu (11/6/2022).
