Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
instagram.com/fcbayern

Joshua Kimmich merupakan pemain top berdarah Jerman. Ia menjadi salah satu sosok penting di skuad Bayern Munchen saat ini. Kimmich dikenal sebagai pemain versatile atau pemain serba guna karena dapat bermain di berbagai posisi. 

8 Februari 2021 yang lalu, ia memasuki usia 26 tahun. Kimmich merupakan pemain kelahiran Rottweil, Jerman, pada tanggal 8 Februari 1995. Untuk mengenalnya lebih dekat, yuk, simak sembilan potret Joshua Kimmich berikut ini! 

1. Joshua Kimmich merintis karier dengan menimba ilmu di akademi VfB Stuttgart sejak tahun 2007 hingga 2013

twitter.com/iMiaSanMia

2. Tak sempat dipromosikan ke tim utama Stuttgart, Kimmich melakukan debut di tim senior RB Leipzig pada musim 2013/2014

twitter.com/iMiaSanMia

3. Dua musim berselang atau pada musim 2015/2016, Kimmich merapat ke skuad Bayern Munchen

instagram.com/jok_32

4. Kimmich sejatinya merupakan pemain berposisi gelandang bertahan yang ditempatinya sejak di akademi Stuttgart

instagram.com/jok_32

5. Namun, seiring berjalannya waktu dan faktor kebutuhan tim, Kimmich juga mampu dipercaya sebagai seorang bek kanan

instagram.com/jok_32

6. Kimmich bahkan disebut-sebut akan menjadi The Next Philipp Lahm karena memiliki gaya permainan yang mirip

instagram.com/jok_32

7. Kimmich telah meraih 1 gelar Liga Champions, 5 gelar Bundesliga, 3 gelar DFB Pokal, 4 gelar German Super Cup, dan 1 gelar UEFA Super Cup

instagram.com/jok_32

8. Kimmich juga termasuk ke dalam susunan UEFA Team of the Year 2020 bersama Robert Lewandowski dan Manuel Neuer, lho!

instagram.com/jok_32

9. Saat ini, Kimmich telah dipercaya membela kesebelasan Timnas Jerman dan debut pada 29 Mei 2016

instagram.com/jok_32

Gimana, sekarang sudah lebih tahu tentang sosok Joshua Kimmich, kan? Kita doakan semoga performanya terus berkembang dan sukses selalu dalam berkarier. Happy birthday, Kimmich!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team

EditorAtqo