Jakarta, IDN Times - Pelatih Filipina U-23, Garrath McPherson, memprediksi laga pamungkas Grup A Piala AFF U-23 2025, yang mempertemukan Timnas U-23 Indonesia lawan Malaysia. Menurutnya, laga tersebut akan berjalan seru.
Merunut jadwal, laga tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (21/7/2025). Laga ini berpotensi menjadi penentu kelolosan Filipina ke semifinal Piala AFF U-23 2025.