Klopp juga angkat suara terkait Alonso yang dipecat Madrid. Klopp heran, mengingat manajemen Los Blancos susah payah mendapatkan Alonso. Kini, Klopp meyakini Madrid akan susah mendapatkan pelatih selevel dengan Alonso, bahkan gak mudah untuk dapat yang cocok.
"Reaksi saya seperti, 'apa?’ sekaligus 'ya, tentu saja’. Saya tidak tahu alasan pastinya, tetapi ini selalu kasus yang spesifik, bukan masalah umum. Karena yang Real Madrid lihat sekarang adalah mendatangkan sosok berikutnya itu tidak semudah yang dibayangkan. Saya akan merekomendasikan, jika Anda memecat seorang pelatih, sebaiknya sudah punya gambaran siapa yang ingin Anda tunjuk sebagai penggantinya. Dan itu harus realistis. Jika mereka berpikir bisa mendapatkan Pep Guardiola, saya akan bilang peluangnya tidak besar," ujar Klopp.