Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
WhatsApp Image 2025-11-02 at 00.45.49.jpeg
Timnas Futsal Indonesia menang atas Australia. (Dok. Games of Society)

Intinya sih...

  • SEA Games 2025 dan Piala Asia 2026 berjarak satu bulan

  • Timnas Futsal harus memetakan kekuatan lawan di grup yang tidak biasa

  • Target Timnas Futsal adalah lolos ke semifinal Piala Asia 2026 untuk pertama kalinya

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia, Michael Victor Sianipar, menyebut SEA Games 2025 jadi bagian dari persiapan Timnas Futsal Indonesia menuju Piala Asia 2026. Ajang itu dinilai sebagai tempat persiapan yang tepat.

"Jadi antara SEA Games dengan Piala Asia itu jaraknya dekat, persiapan Timnas kita optimalkan. Jadi kalau saya lihat SEA Games itu adalah persiapan kita yang terbaik menuju Piala Asia," kata Michael di Jakarta, Rabu (5/11/2025).

1. SEA Games dan Piala Asia hanya berjarak satu bulan

Timnas Futsal Indonesia menang atas Australia. (Dok. Games of Society)

Michael mengungkapkan, SEA Games 2025 dan Piala Asia 2026 jaraknya berdekatan, hanya beda satu bulan. SEA Games 2025 digelar Desember 2025, sementara Piala Asia 2026 dihelat Januari.

"Jarak SEA Games ke Piala Asia ini cukup dekat, tapi juga ada jarak, satu bulan. Jadi setelah SEA Games selesai di Desember, Piala Asia baru mulai di akhir Januari, dan dari federasi kami juga sudah liburkan liga," kata Michael.

2. Harus segera memetakan kekuatan lawan

Timnas Futsal Indonesia lawan Australia di Indonesia Arena. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Michael meminta staf kepelatihan Timnas Futsal untuk segera memetakan kekuatan lawan. Apalagi, tim-tim yang akan dihadapi di grup bukanlah nama-nama yang biasa dihadapi macam Thailand atau Malaysia.

"Mungkin ketemu Malaysia atau Thailand, kita sudah agak familiar ya. Tapi ini negara-negara yang sebelumnya kami jarang bertemu, ada Irak, Kyrgyztan, dan Korea Selatan. Kami harus segera mencari tahu dan mempelajari tim-tim di grup kami," ujar Michael.

3. Targetkan lolos semifinal Piala Asia

Timnas Futsal Indonesia menang atas Australia. (Dok. Games of Society)

Michael menyebut, Timnas Futsal Indonesia menargetkan diri lolos ke semifinal Piala Asia 2026. Bukan tanpa sebab target ini dicanangkan, karena belum pernah sekalipun Timnas Futsal menyentuh babak tersebut.

"Karena kalau Indonesia punya impian masuk ke Piala Dunia Futsal 2028, itu harus empat besar (di Piala Asia edisi selanjutnya), jadi harus masuk semifinal. Sampai sekarang kita belum pernah masuk semifinal," ujar Michael.

SEA Games 2025 memang pas jadi momen persiapan Timnas Futsal Indonesia. Pasalnya, tim-tim macam Vietnam, Thailand, dan Malaysia juga akan ambil bagian. Ajang ini sekaligus jadi momen memantau kekuatan lawan.

Editorial Team