Fabio Azka Irawan, Bek Timnas U-17 Asal Lampung (Instagram/fabioazka29)
Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha Destria menyebut lawan terberat Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025 bukanlah Brasil. Dia berkata, lawan paling berat bagi Timnas U-17 adalah diri sendiri.
"Menurut saya, lawan terberat kita bukan Brasil, tapi diri kita sendiri. Kalau para pemain mulai meragukan keyakinan mereka sendiri, maka semuanya akan sia-sia. Kita harus percaya pada kemampuan diri untuk bersaing," ujar Tisha.
Timnas U-17 akan memulai perjalanan mereka di Piala Dunia U-17 2025 pada November ini. Mereka tergabung di Grup H bersama Brasil, Honduras, dan Zambia. Semua laga berlangsung di Aspire Zone, Qatar.
Menurut jadwal, Timnas U-17 akan mengawali kiprah di Piala Dunia U-17 2025 dengan melawan Zambia pada 4 November. Kemudian, mereka akan melawan Brasil pada 7 November, dan terakhir bersua Honduras pada 11 November.