Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) mengumumkan, Piala Dunia Antarklub 2025 akan dilaksanakan pada Juni—Juli 2025 di Amerika Serikat. Sebanyak 32 tim dari 6 konfederasi turut berpartisipasi.
Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) mendapatkan tambahan kuota untuk mengirimkan empat tim. Mereka adalah Al-Hilal (Arab Saudi), Al-Ain (Uni Emirat Arab), Urawa Red Diamonds (Jepang), dan Ulsan HD (Korea Selatan).
Menariknya, keempat tim tersebut sudah pernah dua kali memenangkan Liga Champions Asia. Seperti apa profil mereka? Yuk, simak ulasan lengkapnya pada artikel berikut!