TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[REVIEW] Samsung Galaxy S22+ 5G, Sekarang Harganya makin Murah

Eks flagship yang sangat worth it untuk dibeli!

potret Samsung Galaxy S22+ (samsung.com)

Samsung Galaxy S22+ 5G adalah smartphone flagship yang dirilis pada bulan Februari 2022. Smartphone ini dirilis berbarengan dengan kedua seri lainnya S22 dan S22 ultra. Sebagai seri flagship, tentu saja smartphone ini menawarkan spesifikasi yang sangat tinggi dan cocok untuk menunjang segala macam aktivitas.

Meski baru berumur 1 tahun, Samsung Galaxy S22+ mengalami penurunan harga yang sangat signifikan. Buat kamu yang penasaran, cek ulasan spesifikasi sekaligus harga Samsung Galaxy S22+ berikut, yuk!

Baca Juga: Harga 5 HP Oppo Terbaru 2023 di Indonesia, Tawarkan Casing Inovatif!

1. Desain premium karena memiliki bezel tipis dan terbuat dari bahan kaca

potret Samsung Galaxy S22+ 5G (kimovil.com)

Sebagai smartphone kelas flagship, penampilan Samsung Galaxy S22+ 5G benar-benar maksimal. Dari depan, HP ini mengadopsi layar bergaya punch hole dan memiliki bezel tipis berasio 88,3 persen screen-to-body. Sedangkan pada bagian belakang, bahan yang digunakan adalah kaca dan sudah dilindungi oleh Gorilla Glass Victus+ sehingga sangat aman.

Bicara soal ukuran, Samsung Galaxy S22+ 5G sangat compact di tangan karena punya dimensi hanya 157,4 x 75,8 mm dengan ketebalan 7,6 mm. Tak sampai di situ, masih soal bodi, kamu tidak perlu khawatir rusak saat terjatuh di air karena Galaxy S22+ 5G mengantongi sertifikasi IP68. Terakhir, HP ini tersedia dalam banyak varian warna, antara lain phantom black, white, pink gold, green, graphite, sky blue, violet, cream, dan bora purple.

2. Ditenagai dengan chipset Exynos 2200 yang powerful

potret chipset Samsung Exynos 2200 (youtube.com/Samsung)

Buat kamu yang suka bermain game, Samsung Galaxy S22+ 5G adalah pilihan tepat. Dukungan chipset Exynos 2200, RAM sebesar 8GB, dan ROM sebesar 128GB/256GB sukses memperoleh skor AnTuTu Benchmark di angka 890 ribu. Dengan performa tersebut, kamu bisa memainkan game sekelas Genshin Impact pada kualitas grafis maksimal.

3. Menggunakan panel Dynamic AMOLED 2X

potret layar Samsung Galaxy S22+ 5G (kimovil.com)

Di sektor layar, lagi-lagi spesifikasi Samsung Galaxy S22+ 5G sangat tinggi. HP ini memiliki layar seluas 6,6 inci, menggunakan panel Dynamic AMOLED, dan beresolusi 1080 x 2340 piksel. Tak sampai di situ, layar ini juga mendukung berbagai fitur, seperti 120Hz, HDR10+, dan perlindungan Corning Gorilla Glass Victus+. Dengan spesifikasi tersebut, siapa pun pasti merasa puas saat menonton film dan multitasking dengan Samsung Galaxy S22+ 5G.

4. Kamera beresolusi tinggi dan fitur-fiturnya banyak

potret kamera Samsung Galaxy S22+ 5G (kimovil.com)

Kamera adalah salah satu keunggulan utama yang selalu ditawarkan smartphone Samsung. Tak terkecuali Samsung Galaxy S22+, HP ini memasang tiga kamera pada bagian belakang, masing-masing beresolusi 50MP (wide), 10MP (telephoto), dan 12MP (ultrawide). Kamera ini tersemat berbagai macam fitur, seperti dual pixel PDAF, OIS, 3x optical zoom, dan super steady video.

Sedangkan pada bagian depan, kamu hanya akan menemukan satu kamera beresolusi 10MP (wide). Sayangnya, kamera ini hanya dibekali dengan dua fitur unggulan, yaitu dual video call dan auto-HDR. Terakhir, di sektor perekaman video, Samsung Galaxy S22+ 5G mampu merekam video hingga kualitas 8K@24fps dan 4K@60fps.

Baca Juga: Harga 5 HP Samsung Galaxy A Series Terbaru 2023, Pasti Awesome!

Verified Writer

Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya