Baru saja merilis iPhone 11 pada September lalu, Apple nampaknya sudah berencana untuk mengeluarkan smartphone yang lebih canggih lagi. Ia adalah iPhone 12, yang dikabarkan akan keluar pada tahun 2020.
Melihat antusiasme konsumen menyambut iPhone 11, sepertinya “sang adik” juga akan mendapatkan sambutan yang hangat. Terbukti dengan beredarnya berbagai spekulasi mengenai fitur iPhone 12 di dunia maya.
Tentunya kabar ini belum tentu benar ataupun salah. Ini adalah pendapat para pengamat teknologi dan konsumen, bukan kabar dari pihak Apple secara langsung.
Penasaran apa saja bocoran dan spekulasi yang telah beredar? Dilansir dari berbagai sumber, simak penjelasannya berikut ini!