Di tahun 2024 ini, OPPO sepertinya cukup serius untuk menghadirkan smartphone yang punya daya tahan tinggi. Setelah beberapa waktu lalu menghadirkan OPPO A3 Pro yang tangguh, kini giliran Reno12 series yang diperkenalkan oleh OPPO.
Reno12 Series dilengkapi dengan beragam perlindungan menyeluruh yang tersembunyi dengan inovasi pada material dan teknik desain, OPPO Reno12 Series menjadi perangkat yang terkuat dalam sejarah Reno Series. Dengan berbagai inovasi canggih dan peningkatan pada sisi ketahanan, Reno12 Series dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan smartphone yang punya durabilitas tinggi.