Mengimbangi performa premiumnya, POCO F8 Ultra membawa sistem kamera flagship yang dirancang untuk fotografi profesional di berbagai kondisi. Menggunakan sensor Light Fusion 950 50MP dengan OIS, perangkat ini menawarkan high dynamic range dan performa optimal pada pencahayaan rendah maupun kontras tinggi.
Berkat sensor besar 1/1.31" dan pixel yang lebih besar, sensitivitas cahaya diklaim meningkat hingga 43% untuk menghasilkan detail lebih kaya, warna yang lebih akurat, dan noise yang jauh lebih minim.
Ditambah dengan konfigurasi lensa 1G+6P serta proses multi-coating presisi, sistem kamera ini mampu mengurangi lens flare dan glare. Teknologi ini sekaligus mempertahankan kemurnian warna dan detail halus, baik pada area bayangan maupun sorotan.
Melengkapi kemampuan utamanya, POCO F8 Ultra juga menghadirkan lensa telephoto periscope 5x 50MP pertama dari POCO. Ini mendukung 5x optical zoom, 10x in-sensor zoom, hingga 20x Ultra Zoom. Tidak hanya unggul untuk pemandangan jarak jauh, sistem ini juga mampu melakukan close-up dari jarak hanya 30cm.
POCO F8 Ultra resmi dirilis secara global pada 26 November 2025. Perangkat untuk versi 12GB + 256GB dibanderol USD 729 (Rp 12,1 jutaan) dan versi 16GB + 512GB seharga USD 799 (Rp 13,3 jutaan). Masih belum ada informasi terkait kapan POCO F8 Ultra dirilis di Indonesia.