Setelah mengumumkannya pertama kali di CES 2019 Januari lalu, ASUS akhirnya resmi merilis ROG Mothership di Indonesia. Ini merupakan laptop gaming monster dengan spesifikasi kelas atas yang juga dibekali dengan desain yang lain daripada yang lain.
ROG Mothership mendefinisikan ulang laptop gaming portabel dalam bentuk yang lebih ringkas, tanpa perlu memangkas beberapa bagian termasuk spesifikasi atau fitur yang lain. Lantas, seperti apa desain ‘unik’ dan spesifikasi dari ROG Mothership? Berapa harganya?