5 Agent dengan Skill Paling Nyebelin di VALORANT, OP Banget!

Pada umumnya, kebanyakan game FPS hanya berfokus pada aksi tembak-tembakan. Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi VALORANT. Di sini, setiap karakter atau Agent, memiliki kemampuan uniknya tersendiri. Jadi, untuk memenangkan game, kamu tidak hanya harus jago menembak, tetapi kamu juga harus bisa memanfaatkan skill Agent dengan baik.
Nah, dalam VALORANT, ada beberapa Agent yang memiliki skill cukup menyebalkan. Sampai-sampai, kamu mungkin akan malas ketika berhadapan dengan Agent ini. Siapa saja Agent dengan skill paling nyebelin di VALORANT? Yuk, simak ulasan berikut!
5. Yoru
Yoru adalah salah satu Agent Duelist yang sering digunakan. Perlu diakui jika Yoru tidak ramah pemula dan cukup sulit untuk dikuasai. Meski begitu, kamu bisa bikin musuh kena mental jika mampu memanfaatkan setiap skill Agent ini dengan baik.
Hal yang menjadikan Yoru sebagai Agent menyebalkan adalah adanya dua skill yang dapat memberikan efek blind. Blindside milik Yoru memungkinkannya untuk melempar bola berwarna biru. Ketika bola ini meledak, maka siapa saja yang melihatnya akan terkena efek blind.
Tak hanya itu, Yoru juga memiliki skill yang bernama Fakeout. Menggunakan Fakeout, Yoru bisa melepaskan bayangan yang akan berjalan secara lurus ke arah musuh. Ketika bayangan ini ditembak, bayangan tersebut akan meledak dan memberikan efek blind.
Selain itu, Yoru juga memiliki mobilitas yang tinggi. Gatecrash miliknya memungkinkan Yoru untuk melakukan teleportasi. Sementara itu, Ultimate-nya, Dimensional Drift, memungkinkan Yoru untuk memasuki dimensi lain sehingga dirinya menjadi tidak terlihat. Dengan dua skill tersebut, Yoru bisa tiba-tiba berada di belakang kamu dan menembak dari belakang.
4. Phoenix
Tidak seperti Yoru, Phoenix bisa dibilang sebagai Agent Duelist yang ramah pemula. Phoenix memiliki skill yang cukup sederhana dan mudah digunakan. Meski begitu, Phoenix terkadang bisa menjadi Agent yang menyebalkan, baik ketika berada di tim musuh maupun di tim sendiri.
Salah satu skill Phoenix yang paling menyebalkan adalah Curveball. Skill ini memungkinkan Phoenix untuk melempar flash yang dapat menyebabkan efek blind. Meski skill ini sebenarnya sangat berguna, tetapi Curveball juga bisa membahayakan tim sendiri.
Pasalnya, efek blind dari Curveball juga bisa mengenai tim sendiri. Tim kamu bisa saja tiba-tiba dihabisi musuh karena terkena efek blind dari Curveball. Belum lagi, Hot Hands dan Blaze milik Phoenix juga dapat memberikan damage kepada tim sendiri. Jangan sampai, kamu melakukan friendly fire karena sembarangan menggunakan skill Agent yang satu ini.
3. Cypher
Cypher merupakan salah satu Agent Sentinel. Sebagai Sentinel, Cypher memiliki skill yang sangat berguna untuk mengungkap posisi musuh. Jika berhadapan dengan Cypher, kamu harus berhati-hati ketika melakukan flanking. Pasalnya, Chyper bisa mengetahui lokasi dengan mudah.
Skill Cypher yang paling menyebalkan adalah Trapwire. Seperti namanya, skill ini memungkinkan Cypher untuk menempatkan jebakan seperti sensor. Ketika melewati garis dari Trapwire, maka posisimu tidak hanya terungkap, tetapi kamu juga akan terkena efek dazed.
Meski efeknya hanya sebentar, tetapi efek dazed dari Trapwire tetap menyulitkan pemain untuk menembak. Ketika terkena efek dazed, kamu mungkin akan panik karena musuh bisa saja menembak dari arah yang tidak terduga. Trapwire sendiri biasanya disimpan di belakang tim untuk mengantisipasi flanking.
2. Deadlock
Sama seperti Cypher, Deadlock juga merupakan seorang Agent Sentinel. Bisa dibilang, setiap skill Deadlock cukup menyebalkan. Sonic Sensor milik Deadlock memungkinkannya untuk menaruh jebakan seperti Trapwire milik Cypher. Ketika musuh melewati Sonic Sensor, maka mereka akan terkena efek concuss.
Selain itu, ada Gravnet yang bisa memberikan efek slow. Barrier Mesh milik Deadlock juga tak kalah menyebalkan, terutama ketika pertempuran terjadi di area yang sempit. Skill ini memungkinkan Deadlock untuk menciptakan barier yang dapat menghalangi musuh. Meski barier ini tembus peluru, kamu tetap tidak bisa melewatinya. Kecuali, jika kamu menghancurkan barier tersebut.
Terakhir, Ultimate Deadlock, Annihilation, memungkinkan Deadlock untuk melakukan instant kill. Ketika terkena Annihilation, kamu akan dibungkus dalam jaring dan ditarik ke titik tertentu. Jika tidak segera diselamatkan, maka pemain akan langsung mati begitu mencapai titik yang dituju.
1. Gekko
Tidak diragukan lagi, Gekko adalah Agent dengan skill paling menyebalkan di Valorant. Gekko sendiri merupakan Agent Initiator. Setiap skill Gekko memiliki efek crowd control yang cukup menyebalkan.
Ketika Dizzy dilempar ke atas, maka Dizzy akan secara otomatis mencari keberadaan musuh. Jika musuh terdeteksi, Dizzy akan menembakkan cairan yang dapat membatasi penglihatan selama beberapa detik. Selain itu, Wingman juga memiliki kemampuan yang tidak jauh berbeda dengan Dizzy. Bedanya, Wingman bisa digunakan untuk memasang Spike atau menjinakkan Spike.
Mosh Pit milik Gekko juga tak kalah menyebalkan. Skill ini memungkinkan Gekko untuk melempar cairan yang dapat memberikan damage kepada musuh. Sekilas, Mosh Pit milik Gekko mirip dengan Hot Hands milik Phoenix dan Snake Bite milik Viper.
Terakhir, skill Gekko yang paling menyebalkan adalah Ultimate-nya, Trash. Skill ini memungkinkan Gekko untuk melepaskan makhluk seperti ikan yang akan melompat ke arah musuh. Trash dapat memberikan efek detain selama 6 detik. Tentunya, 6 detik sudah lebih dari cukup untuk Gekko berlari ke arah kamu dan menembak di kepala.
Deretan nama di atas dikenal sebagai Agent dengan skill paling nyebelin di VALORANT. Hal ini dikarenakan mereka punya skill yang sangat mengganggu, seperti blind, dazed, slow, bahkan detain. Jadi, bagaimana menurutmu? Dari kelima Agent di atas, siapa yang menurutmu paling menyebalkan?