Dalam game Yu-Gi-Oh! Master Duel, ATK memang bukan segalanya. Kadang, kita bisa memenangkan permainan dengan bermain efek pada kartu yang kita miliki. Meski begitu, ATK tetap menjadi kunci penting karena itu adalah cara utama bagaimana kita bisa memenangkan permainan.
Nah, kelima kartu di bawah ini mungkin bisa membuat kamu memenangkan permainan dengan mudah. Berikut ini adalah sederet monster dengan ATK tertinggi dalam permainan Yu-Gi-Oh! Master Duel. Mau tahu monster apa saja? Simak ulasan berikut.
