mekanisme gameplay racing dari SpongeBob SquarePants: Creature from the Krusty Krab (dok. Blitz Games/SpongeBob SquarePants: Creature from the Krusty Krab)
SpongeBob SquarePants: Creature from the Krusty Krab (2006) adalah salah satu game SpongeBob terbaik di PS2. Ia gak hanya menghadirkan gameplay 3D platformer, tapi juga banyak minigame seru. Game ini dibagi menjadi beberapa level. Tiap levelnya memiliki mekanisme dan fitur menarik yang gak akan bikin kamu bosan. Level pertama, misalnya, berfokus pada mekanisme mengemudi layaknya game racing. Sementara, level lainnya mengharuskan kamu untuk mengamuk dan menghancurkan kota seperti waralaba Rampage.
Game ini menceritakan kisah petualangan SpongeBob SquarePants, Patrick Star, dan Plankton dalam dunia mimpi dalam petualangan yang seru serta menegangkan. Game ini terbilang berat. Jadi jika menggunakan emulator, pastikan kamu menggunakan aplikasi emulator PS2 terbaik, ya!
Deretan game di atas gak hanya memberikan gameplay yang adiktif, tapi juga membawa nostalgia, khususnya buat kamu yang sudah menonton kartun ini sejak kecil. Kamu bisa membeli kaset gamenya dan memainkannya di konsol PS2. Baik kaset game maupun konsol PS2 bisa kamu temukan di berbagai marketplace. Harganya juga bersahabat banget.
Jika kesusahan mendapatkan konsol dan game fisik orisinalnya, kamu juga bisa memanfaatkan aplikasi emulator PS2. Adapun, penulis merekomendasikan PCSX2 untuk PC dan AetherSX2 untuk platform Android.