cuplikan Star Wars Jedi: Fallen Order (dok. EA/Star Wars Jedi: Fallen Order)
Bermula dari rilisnya A New Hope pada 1977, Star Wars menjelma menjadi ikon pop culture yang mendunia. Selain film, seri, dan novel, Star Wars juga terkenal memiliki rangkaian video game apik. Sejarah video game Star Wars bermula pada 1982 dengan Empire Strikes Back oleh Parker Brothers.
Hingga 2012, lisensi game Star Wars dipegang LucasFilm Arts selaku produsen Star Wars. Di bawah LucasArts, beberapa seri Star Wars yang terkenal adalah Knights of the Old Republic, Jedi Academy, hingga The Force Unleashed. Setelah LucasFilm diakuisisi Disney, lisensi game Star Wars berpindah ke Electronic Arts/EA.
Di bawah EA, Star Wars mengembangkan seri Battlefront, Fallen Order, dan Rogue Squadron. Pada 2023 mendatang, EA akan kembali dengan sekuel dari Fallen Order, yaitu Survivor. Dari 1982 hingga saat ini, penjualan video game Star Wars telah terhitung mencapai hampir 120 juta kopi.