Jika kamu adalah pengguna sejati Google, pastinya kamu sudah tidak asing lagi dengan apa yang disebut sebagai Google Doodle. Dalam situs resminya, Google berkata bahwa mereka sudah meluncurkan lebih dari 5.000 doodles. Beberapa doodles dibuat untuk merayakan hari-hari bersejarah, beberapa untuk mengenang para tokoh terkenal, dan yang lainnya untuk mengajari berbagai budaya.
Salah satu Google Doodle paling terkenal dan paling kompleks adalah Champion Island. Melalui permainan ini, pemain akan berperan sebagai kucing bernama Lucky yang berpetualang dalam Pulau Champion. Kira-kira, kesenangan dan fitur apa saja yang bisa dinikmati dari permainan Champion Island di Google Doodle tersebut? Yuk, cek daftarnya di bawah ini!