Rockstar mengejutkan banyak gamer minggu ini karena Red Dead Online mendapatkan pembaruan misi baru. Bertajuk Strange Tales of the West, pembaruan ini menghadirkan empat misi yang semuanya berpusat pada kisah-kisah aneh yang terinspirasi dari hal-hal paranormal dan ide-ide yang nyeleneh. Ini menjadi penyegaran yang seru untuk mode multiplayer online Red Dead Redemption 2, apalagi mengingat para penggemar Red Dead Online sudah lama merasa dilupakan karena game ini nyaris tak pernah mendapat update berarti.
Ceritanya, penulis kondang Theodore Levin hampir tak percaya dengan desas-desus dan surat-surat yang dia terima dari berbagai penjuru perbatasan Amerika. Saat ini dia sedang menyusun sebuah antologi tentang kejadian-kejadian aneh dan tak bisa dijelaskan, dan dia butuh bantuanmu untuk menyelidiki klaim-klaim paling liar yang masuk ke telinganya yang terbagi dalam empat misi.