Kamu bisa berinteraksi dengan berbagai objek di Little Kitty, Big City. (dok. Double Dagger Studio/Little Kitty, Big City)
Saat banyak game hadir dengan berbagai mekanik kompleks, Little Kitty, Big City hadir sebaliknya. Gameplay yang simpel dan sederhana menjadi pilihan Double Dagger Studio. Gameplay game ini berfokus pada penjelajahan kota. Kamu bisa berjalan, berlari, melompat, hingga memanjat. Tidak ada mekanik gameplay yang ribet dan kompleks. Ini menjadikan Little Kitty, Big City bisa dimainkan oleh semua kalangan, bahkan oleh orang yang jarang bermain game.
Kamu bisa berinteraksi dengan berbagai objek, hewan liar, dan para manusia penghuni kota. Para manusia akan memberikan reaksi yang unik dan bermacam-macam ketika bertemu denganmu. Ada yang mengejar, mengelus-elus, mengambil foto, hingga mengangkat dan memindahkanmu.
Meski sederhana, Little Kitty, Big City tetap menghadirkan tantangan untuk para pemainnya. Untuk dapat kembali ke rumahnya, si kucing hitam ini harus melalui rintangan berupa bangunan-bangunan tinggi. Pada awal permainan, kamu belum memiliki kemampuan yang mumpuni untuk menjangkau jalan pulang. Oleh karena itu, kamu harus memakan ikan-ikan yang tersebar di penjuru kota. Ikan ini akan meningkatkan kemampuanmu untuk menjelajah.
Tantangan terbesar hadir melalui aspek platforming yang mengharuskan pemain melompat dari satu tempat ke tempat lainnya. Di sinilah akan terasa kekurangan dari Little Kitty, Big City. Kontrol dari si kucing hitam ini kadang tidak akurat. Hal ini kadang bisa membuat frustrasi karena karakter si kucing hitam tidak bergerak tepat sesuai keinginan pemain. Padahal, dalam game platforming, pergerakan dan kontrol karakter adalah hal utama yang tidak boleh kurang sedikit pun.
Selain itu, kontrol kamera juga terasa sangat terbatas. Hal ini sangat berpengaruh terutama di area sempit yang dipenuhi objek atau di antara dinding-dinding bangunan. Keterbatasan kontrol kamera ini membuat pemain tidak bisa mendapatkan gambaran yang jelas mengenai kondisi lingkungan sekitar karakter utama.