TikTok yang awalnya dikenal sebagai platform hiburan kini bertransformasi menjadi ladang cuan digital lewat berbagai fitur monetisasi, salah satunya program TikTok Affiliate. Program resmi dari TikTok ini mempertemukan kreator konten dengan penjual atau seller. Kreator bertugas mempromosikan produk melalui video, live streaming, atau konten lainnya, lalu mendapatkan komisi dari setiap penjualan yang terjadi lewat link afiliasi.
Lewat program ini, kreator bisa mempromosikan produk dari TikTok Shop langsung di video mereka. Cukup sematkan link atau ikon keranjang kuning, lalu komisi akan masuk saat ada penonton yang checkout lewat tautan tersebut. Nah, buat kamu yang tertarik mencoba peluang cuan ini, berikut cara daftar Affiliate TikTok Shop 2026 untuk pemula yang bisa diikuti.
