Kebanyakan pengguna biasanya baru membuka pengaturan Wi‑Fi ketika ingin menyambung ke jaringan Wi-Fi baru. Namun tidak banyak yang tahu jika di HP Samsung, pengaturan Wi‑Fi menyimpan sejumlah fitur menarik yang tersembunyi di dalam menu bernama Connectivity Labs. Disana, pengguna bisa mengakses fitur-fitur untuk memantau pemakaian Wi‑Fi, mengecek tingkat keamanan router hingga menganalisis seberapa kuat sinyal di berbagai sudut rumah. Meski tidak muncul secara default, menu tersebut aman untuk diaktifkan dan sangat berguna. Berikut detail lebih lengkapnya.
HP Samsung Punya Fitur Wi-Fi Tersembunyi, Ini Cara Mengaksesnya

Intinya sih...
Cara mengakses Connectivity Labs di HP Samsung
Melihat statistik penggunaan Wi-Fi dan memantau keamanan serta performa Wi-Fi
Menyaring Wi-Fi dengan sinyal paling kuat dan melihat jaringan Wi-Fi sekitar lengkap dengan penilaiannya
1. Cara mengakses Connectivity Labs
Menu Connectivity Labs di ponsel Samsung sebenarnya tersembunyi secara default, sehingga wajar jika banyak yang tidak menyadari jika menu itu ada. Padahal, isinya sangat berguna untuk mengelola dan memahami performa Wi‑Fi. Cara mengaktifkannya sangat mudah, cukup pergi ke Settings, masuk ke Connections lalu pilih Wi-Fi.
Jika sudah, tap ikon tiga titik di kanan atas, pilih Intelligent Wi‑Fi, scroll ke bawah dan tap tulisan Intelligent Wi‑Fi dengan cepat sebanyak tujuh kali hingga muncul notifikasi bahwa Connectivity Labs sudah aktif. Menu Connectivity Labs akan langsung muncul di bawah Intelligent Wi-Fi dan tap untuk mengaksesnya.
2. Melihat statistik penggunaan Wi-Fi
Ketika pertama kali membuka Connectivity Labs, yang akan langsung terlihat adalah ringkasanpenggunaan Wi‑Fi seperti berapa jam pengguna terhubung ke jaringan Wi-Fi di hari ini, plus rata-rata pemakaian harian. Jika scroll ke bawah, akan ada grafik yang detail untuk penggunaan Wi-Fi di tiap harinya, sehingga pengguna bisa melihat pola kapan mereka lebih sering menggunakan Wi‑Fi dibanding data seluler. Lalu ada juga tab Usage untuk mengecek berapa banyak kuota yang terpakai per harinya. Di bawah grafik, ada info tambahan soal band Wi‑Fi yang digunakan (seperti 2.4 GHz atau 5 GHz) dan durasinya.
3. Memantau keamanan dan performa Wi-Fi
Salah satu fitur paling berguna di dalam menu Connectivity Labs adalah Home Wi‑Fi inspection. Fitur ini melakukan dua hal penting yaitu mengecek keamanan router dan memberi saran jika ada yang perlu diperbaiki, sekaligus membantu memetakan titik-titik sinyal Wi-Fi yang lemah di rumah. Caranya, pilih jaringan Wi‑Fi yang terpasang di rumah lalu berjalan keliling di dalam rumah dan HP akan memetakan kekuatan dan kualitas koneksi secara real-time. Dengan begitu, pengguna bisa bisa langsung tahu area mana yang sinyalnya kencang, lemah atau benar-benar tidak terjangkau. Hasilnya sangat berguna untuk menentukan posisi router paling ideal atau mempertimbangkan penambahan Wi-Fi Extender.
4. Menyaring Wi-Fi dengan sinyal paling kuat
Selain melihat statistik penggunaan dan memantau performa Wi-Fi, menu Connectivity Labs ternyata juga menyimpan banyak fitur menarik yang tak kalah berguna. salah satunya “Customize Wi‑Fi list settings” yang memungkinkan pengguna mengaktifkan filter RSSI agar daftar Wi‑Fi hanya menampilkan jaringan dengan sinyal yang kuat. Di fitur filter ini, pengguna juga bisa mengurutkan jaringan berdasarkan SSID, jenis keamanan, frekuensi, dan lain-lain.
5. Melihat jaringan Wi-Fi sekitar lengkap dengan penilaiannya
Fitur terakhir yang sangat berguna dan direkomendasikan untuk digunakan bisa pengguna akses lewat “Nearby Wi‑Fi information” di dalam opsi “Wi‑Fi developer options”. Di situ, pengguna bisa melihat semua jaringan di sekitar lengkap dengan penilaian Best, Good, Bad dan Worst. Jadi di tempat seperti kantor atau hotel yang memiliki banyak jaringan Wi-Fi, pengguna bisa langsung tahu mana yang paling kuat tanpa harus mencobanya satu per satu.
Demikian tadi ulasan mengenai fitur Wi-Fi tersembunyi di HP Samsung dan bagaimana cara mengaksesnya. Tertarik menggunakan fitur-fitur di atas?