ilustrasi membuka aplikasi TikTok (pexels.com/cottonbro studio)
TikTok Shop telah menjadi platform belanja yang sangat populer. Sayangnya, masih ada beberapa kendala yang sering dihadapi oleh pengguna saat berbelanja di platform ini. Salah satu masalahnya adalah kendala tidak bisa COD di TikTok Shop.
Berikut beberapa penyebabnya.
1. Penjual tidak mengaktifkan sistem COD
Alasan utama kenapa TikTok Shop tidak bisa COD adalah karena toko tidak menyediakan metode pembayaran ini. Beberapa penjual memilih untuk tidak memberlakukan metode ini karena alasan keamanan pengiriman produk. Sebab, ada sejumlah kategori produk yang memiliki risiko tinggi saat pengirimannya sehingga penjual perlu memastikan produk dibayar lunas sebelum dikirim.
2. Sistem COD belum tersedia ke alamat pengiriman
Meski telah lama diterapkan di berbagai platform online marketplace, metode pembayaran COD juga masih memiliki keterbatasan. Biasanya, beberapa wilayah belum mengakomodasi metode pembayaran di tempat ini. Oleh sebab itu, untuk beberapa wilayah tidak bisa belanja dengan metode COD di TikTok Shop.
3. Alamat pengiriman belum lengkap
Kendala pembayaran COD saat berbelanja di TikTok Shop juga bisa disebabkan karena penulisan alamat yang tidak lengkap. Alamat yang tidak ditulis dengan detail bisa berisiko menyebabkan kesalahan pengiriman barang. Jadi, coba cek dulu kolom alamat pada akun TikTok Shop-mu bisa masalah ini terjadi.
4. Jenis produk tidak bisa dibeli COD
Perlu diketahui juga, bahwa ada beberapa produk yang tidak bisa dibeli dengan sistem COD. Biasanya, produk-produk ini meliputi peralatan elektronik berukuran besar, gawai, maupun perhiasan. Contohnya, kulkas, laptop, komputer, smartphone, dan masih banyak lainnya.