BMW Australia baru-baru ini mengumumkan penarikan atau recall terhadap lebih dari 15 ribu unit kendaraan karena adanya potensi kerusakan serius pada motor starter. Kerusakan ini dinilai bisa menimbulkan risiko kebakaran, baik saat mobil digunakan maupun saat sedang diparkir.
Penarikan ini menjadi perhatian besar karena menyangkut berbagai model populer BMW, mulai dari sedan seri 3 hingga SUV X4. Meskipun belum ada laporan insiden di Australia, BMW mengambil langkah pencegahan cepat untuk memastikan keamanan para pengguna kendaraan premiumnya.