TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Daihatsu Perkenalkan Rocky, Bakal Jadi Pesaing Berat Suzuki Jimny!

Gayanya berubah 180 derajat!

instagram.com/@indianautosblog

Jakarta, IDN Times - Daihatsu Roxy pernah dipasarkan di Indonesia sekitar tahun 1980-an dengan mesin diesel berkapasitas 2.765 cc. Mobil ini sempat menjadi primadona karena mesinnya yang bandel dan desainnya yang macho banget.

Siapa sangka jika Daihatsu kemudian meracik ulang Roxy dengan desain yang jauh lebih menarik. Nah, Rocky terbaru ini muncul di pameran otomotif Tokyo Motor Show 2019 yang digelar 24 Oktober hingga 4 November mendatang.

Hanya saja namanya bukan lagi Roxy, melainkan Rocky. Yuk, kita intip seperti apa Rocky terbaru ini!

1. Rocky muncul kembali, berubah 180 derajat

instagram.com/@indianautosblog

Kehadiran Rocky di ajang Tokyo Motor Show 2019 membuat para pencinta Roxy sedikit bernostalgia. Jika melihat eksteriornya, tampilan Rocky tidak terlalu boxy. Garis-garis desain pada mobil ini justru membuatnya lebih dinamis dan manis.

Sementara kesan sporty muncul dari grill besar berbentuk heksagonal dan lampu depan full LED, lampu kabut vertikal dan bumper hitam yang terdapat pada bagian depan mobil membuat tampilan mobil ini gagah hingga bentuk lekuk tubuhnya yang agresif membuat mobil ini sangat gahar dan sangat laki-laki.

2. Rocky teranyar bermesin turbocharged

youtube.com/Ginan'svlog

Rocky teranyar ini mengandalkan mesin bensin 1.000 cc tiga silinder turbocharged yang konon katanya bisa menyemburkan tenaga 98 HP dan torsi 140 Nm. Enaknya lagi, Crossover terbaru dari Daihatsu ini menggunakan transmisi CVT dan akan tersedia dalam konfigurasi FWD dan AWD.

3. Interior sederhana tapi fungsional

instagram.com/@motordust

Jika masuk ke dalam kabin, bisa dilihat kabin sangat sederhana dan mempertahankan bentuk yang tajam dan menimbulkan kesan agresif dan gahar.

Fitu-fitur yang ditanamkan dalam mobil ini juga sudah kekinian seperti setir kemudi multifungsi, konsol instrumen digital, konsol tengah fokus pengemudi, dan sistem hiburan layar sentuh hingga fitur yang perlu cruise control dan sistem kontrol AC otomatis.

Baca Juga: Antrean Suzuki Jimny Semakin Panjang, Ternyata Ini Penyebabnya

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya