TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ada Masalah di Software, Toyota Recall Ribuan Corolla Hybrid 

Masalah yang sama juga terjadi di Toyota Prius

Unsplash/Alexander Londoño

Jakarta, IDN Times - Toyota me-recall lebih dari lima ribu Prius dan Corolla Hybrid karena masalah perangkat lunak atau software yang bisa menyebabkan kedua mobil tersebut mendadak kehilangan tenaga saat dikendarai.

Komisi Persaingan dan Konsumen Australia (ACCC) menyebutkan sistem hybrid pada kedua mobil Toyota itu bisa sepenuhnya mati saat mendeteksi ada kesalahan atau kegagalan komponen.

1. Mobil seperti dalam kondisi gigi netral

Raceseng.com

Toyota, menurut Car Advice, menyatakan masalah perangkat lunak ini menyebabkan mobil seolah-olah dalam kondisi gigi netral. Bisa digas, tapi gak bisa jalan. Meski begitu rem tetap berfungsi dengan baik.

2. Toyota Corolla hybrid paling banyak di-recall

youtube.com/IS Enform ENG

Toyota menyatakan ada 847 Prius model tahun 2014-2015 yang terdampak masalah ini. Sementara jumlah Corolla Hybrid yang mengalami masalah ini ada pada unit yang diproduksi 2015-2018. Secara total ada 5.118 unit Corolla Hybrid yang di-recall.

Sehingga total kendaraan yang harus ditarik dari peredaran, baik Prius maupun Corolla Hybrid, berjumlah 5.965 unit.

Baca Juga: Honda Umumkan Recall atas 9 Model Mobilnya, Mobilmu Termasuk Gak?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya