TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jadwal Pengiriman MG4 EV dan ZS EV Mulai Bulan Depan

Keduanya sudah diproduksi lokal

Deretan pilihan warna MG4 EV (IDN Times/Fadhliansyah)

Jakarta, IDN Times - MG Motor Indonesia belum lama ini mengumumkan harga terbaru dari kedua mobil listriknya, MG4 EV dan MG ZS EV yang diproduksi secara lokal di pabrik di kawasan Cikarang, Jawa Barat.

Menariknya, harga kedua mobil listrik tersebut berada di angka Rp400 jutaan. Berbeda jauh dari versi CBU (Compeletely Built Up) maupun perkiraan harga awalnya.

MG4 EV CBU Thailand sebelumnya dijual MG dengan banderol Rp699,9 juta, sedangkan MG ZS EV bocorannya akan dijual di harga Rp500 jutaan. Namun MG4 EV produksi lokal dijual Rp433 juta, dan MG ZS EV Rp453 juta.

1. Alasan harga MG4 EV bisa terpaut jauh dari versi CBU

Harga MG4 EV versi produksi lokal (IDN Times/Fadhliansyah)

Menurut Marketing & PR Director MG Motor Indonesia, Arief Syarifudin, ada faktor-faktor yang membuat MG bisa mengurangi harga MG4 EV cukup banyak dari versi CBU-nya, salah satunya rasio pajak.

"Dukungan pemerintah membuat kami bisa memberikan harga yang ciamik. Harga ini sesuai dan tanpa satu pun fitur yang dikurangi. Ini standar kualitas global yang dibuat tangan-tangan dalam negeri," jelas dia kepada para jurnalis beberapa waktu lalu.

Baca Juga: MG Siap Rilis 2 Mobil Baru di IIMS 2024

2. Mengejar TKDN 60 persen

New MG ZS EV (IDN Times/Fadhliansyah)

Arief juga mengatakan, MG Motor Indonesia saat ini sedang mengejar tingkat komponen dalam negeri (TKDN) 40 persen.

"Kita targetnya ya sesuai dengan pemerintah, di tahun 2026 adalah 60 persen (TKDN). Tapi yang saat ini kita kejar adalah 40 persen," kata pria berkacamata ini.

Baca Juga: Mobil Hybrid Ternyata Lebih Laris dari Mobil Listrik!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya