TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mitsubishi Targetkan Penjualan 100 Ribu Unit Mobil Tahun Ini

Ini laporan penjualan tahun lalu

Menjajal suspensi XForce (IDN TImes/Fadhliansyah)

Jakarta, IDN Times - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) selaku agen pemegang merek Mitsubishi di tanah air, menyampaikan target penjualannya pada tahun fiskal 2024.

"Target kami adalah mencapai penjualan 100 ribu unit (kendaraan) di tahun fiskal 2024," kata Director of Sales & Marketing Division MMKSI Yoshio Igarashi kepada para jurnalis di Senayan Park, Jakarta Pusat, Senin (1/4/2024) malam.

1. Penjualan tahun lalu

Target MMKSI tahun ini (IDN Times/Fadhliansyah)

Sebagai informasi, pada tahun fiskal 2023 kemarin MMKSI membukukan penjualan kendaraan sebanyak 77.937 unit. Raihan tersebut memang lebih rendah dari tahun sebelumnya yang mencapai 90.341 unit.

Menurut MMKSI, tahun 2023 memang banyak rintangan yang membuat industri otomotif lesu.

"Saya tidak dapat menyangkal bahwa pasar otomotif menghadapi banyak rintangan karena faktor-faktor seperti inflasi, kenaikan suku bunga, pengurangan subsidi bahan bakar, dana masalah politik. Penjualan kami juga sangat terpengaruh persaingan yang ketat di pasar," kata  Presiden Direktur MMKSI Atsushi Kurita pada kesempatan yang sama.

2. Pangsa pasar MMKSI

Market share XForce (IDN Times/Fadhliansyah)

MMKSI menambahkan secara market share atau pangsa pasar, Mitsubishi Pajero Sport mendapatkan 41 persen, Mitsubishi Triton 33 persen, lalu Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross mendapat pangsa pasar sebesar 23 persen.

Sementara itu, kompak SUV terbaru Mitsubishi XFforce yang dirilis Agustus 2023 lalu sudah mencetak pangsa pasar sekitar 13 persen.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya