TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[VIDEO] Presiden Jokowi Luncurkan AMMDes

Mobil Pedesaan Ini Bisa 'Multitasking' Lho!

IDN Times/Fitang Budhi

Tangerang, IDN Times - Presiden Joko “Jokowi” Widodo meresmikan pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang, Kamis (2/8). 

Tidak hanya membuka pameran, mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga secara resmi meluncurkan kendaraan Alat Mekanis Multiguna Pedesaan (AMMDes).

Baca Juga: Hari Ini Presiden Jokowi Buka GIIAS 2018, Apa Menariknya?

1. Mobil mungil yang multitasking

IDN Times/Fitang Budhi

AMMDes dirancang untuk membantu aktivitas masyarakat yang tinggal di pedesaan seperti petani untuk lebih meningkatkan mobilitas mereka.

Jika melihat dari tampilannya, mobil ini memang tidak terlihat elegan seperti mobil-mobil lainnya. Maklum, mobil ini memang bukan dirancang untuk ke mal, melainkan untuk berbagai kebutuhan petani, seperti mengangkut padi, mengolah hasil panen, hingga menjadi genset!

Oya, mobil ini juga bisa digunakan menjadi pompa air untuk keperluan irigasi, lho! Sehingga, meski bentuknya mungil, mobil satu ini bisa 'multitasking', lho!

2. Mengusung mesin diesel 14 hp

IDN Times/Fitang Budhi

Mobil ini mengusung mesin diesel berkapasitas 500-550 cc yang mampu menghasilkan tenaga hingga 14 hp. Tenaga tersebut disalurkan ke roda penggerak belakang dengan differential lock system. Mesin diesel dan penggerak roda belakang dipilih karena mampu menghasilkan torsi yang lebih besar dibandingkan mesin bensin berpenggerak roda depan.

Baca Juga: Presiden Jokowi Tiba di ICE BSD, GIIAS 2018 Resmi Dibuka

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya