TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jadi Pusat Perhatian, SPG IIMS Bisa Raup Rp 10 juta

SPG bukan cuman sebagai pemanis, tapi mereka harus punya kriteria khusus.

Zarqoni Maksum/ANTARA FOTO

Ajang otomotif terbesar di Indonesia, Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 tak luput dari kehadiran para wanita cantik atau Sales Promotion Girl (SPG). Para SPG tersebut siap menyambut para pengunjung yang datang di event IIMS 2017 ini.

Zarqoni Maksum/ANTARA FOTO

Di sisi lain, acara yang akan berlangsung selama 10 hari ke depan di JiExpo Kemayoran, Jakarta ini juga menjadi berkah tersendiri bagi mereka. Acara ini bisa menjadi momen bagi mereka untuk mengais rezeki berlipat ganda dalam waktu cepat. Bahkan, salah satu SPG bernama Audry mengaku bisa meraup penghasilan Rp 10 juta selama pagelaran akbar ini berlangsung.

Baca Juga: Hati-hati, 30 Foto Ladyboy Ini Akan Bikin Cewek-cewek Iri Berat!

Bayaran per hari Rp 1 juta, jika kerja full time sampai selesai bisa dapat Rp 10 juta.

Hafidz Mubarak A./ANTARA FOTO

Komisi yang diperoleh Audry selama menjadi SPG di IIMS 2017 adalah Rp 1 juta per hari. Apabila SPG bekerja selama 10 hari penuh maka dia akan mendapatkan bayaran Rp 10 juta. Perempuan yang pernah bekerja di bidang penerbangan ini juga menuturkan bahwa ini adalah kedua kalinya dia menjadi usher. 

SPG lain, Sherly, menceritakan hal lain yaitu suka duka selama bertugas di acara itu. Menurutnya, digoda oleh pengunjung saat event berlangsung bukanlah sesuatu yang mengejutkan. Hal ini adalah sesuatu yang biasa dan sejauh ini semua pengunjung memang berperilaku sopan terhadap mereka.

Terlepas dari semua itu, ada juga sejumlah SPG yang melakukan aksi berani untuk menarik perhatian pengunjungnya. Salah satunya adalah sejumlah SPG yang melakukan dansa modern dengan diiringi musik beat. Tak heran pengunjung pun berkerumun untuk menyaksikan aksi mereka dan mengabadikan momen tersebut menggunakan gadget mereka.

Baca Juga: Bro... Ini 12 SPG Paling Cantik yang Sudah Menunggu Kamu di IIMS 2016. 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya