Laporan terbaru mengenai nilai jual kembali mobil di pasar China tahun 2025 telah resmi dirilis, mengungkap merek mana yang paling mampu menjaga harga aset pemiliknya. Dalam pasar yang sangat kompetitif, nilai depresiasi menjadi indikator krusial bagi konsumen sebelum memutuskan untuk membeli kendaraan baru, baik dari merek lokal maupun global.
Data yang dilansir dari carnewschina.com menunjukkan bahwa Porsche berhasil mempertahankan posisinya sebagai merek dengan nilai jual kembali tertinggi setelah tiga tahun pemakaian. Sebaliknya, beberapa merek mewah lainnya justru harus berjuang menghadapi penurunan harga yang signifikan akibat dinamika pasar dan masalah layanan purnajual di Negeri Tirai Bambu tersebut.
