Mengganti oli mobil sendiri memang kerap dianggap sebagai cara praktis untuk menghemat biaya perawatan dari kendaraan. Bukan hanya dinilai lebih fleksibel dari segi waktu, namun aktivitas ini juga dapat memberi pemilik mobil pemahaman terkait kondisi yang sebenarnya.
Tanpa pengetahuan dan prosedur yang tepat ternyata mengganti oli sendiri justru bisa berisiko menimbulkan berbagai masalah pada mesin mobil. Oleh sebab itu, simaklah beberapa kesalahan berikut ini pada saat mengganti oli mobil sendiri yang wajib dihindari.
