Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

MPV Mewah Geely Galaxy V900 Diklaim Mampu Tembus 1.220 km

IMG_9212.png
MPV Geely Galaxy V900 bisa dipesan (Carnewschina)
Intinya sih...
  • Geely Galaxy V900 hadir dengan desain modern dan kabin premium, serta teknologi terkini seperti layar infotainment 15,4 inci dan panel instrumen digital 10,25 inci.
  • MPV ini mengombinasikan mesin bensin 1.5T dengan dua motor listrik, total output sistem mencapai 340 kW atau setara 456 daya kuda.
  • Dilengkapi dengan berbagai konfigurasi kabin, sistem bantuan mengemudi G-Pilot H5, serta jarak tempuh total hingga 1.220 km, menjadikan Galaxy V900 sebagai penantang serius di segmen MPV elektrifikasi global.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Geely Galaxy resmi membuka pra-penjualan global untuk MPV terbarunya, Galaxy V900, Rabu (7/1/2026). Peluncuran ini menandai langkah strategis Geely dalam memperluas penetrasi elektrifikasi di segmen kendaraan keluarga berukuran besar.

Melansir Carnewschina, Galaxy V900 mengusung teknologi Extended Range Electric Vehicle (EREV). Sistem ini memadukan motor listrik ganda dengan mesin bensin sebagai range extender. Hasilnya, jarak tempuh menjadi sangat panjang tanpa ketergantungan penuh pada infrastruktur pengisian baterai.

1. Desain, dimensi, dan fitur kabin premium

IMG_9215.png
Interior Geely Galaxy V900 (Carnewschina)

Geely Galaxy V900 hadir dengan desain eksterior modern dan berkelas. Grille depan berukuran besar dengan emblem khusus memperkuat karakter premium, didukung pilihan lima warna bodi.

MPV ini memiliki dimensi panjang 5.360 mm, lebar 1.998 mm, dan wheelbase 3.200 mm. Proporsi tersebut menghadirkan ruang kabin yang sangat lapang.

Masuk ke interior, V900 dibekali teknologi terkini. Tersedia layar infotainment 15,4 inci, panel instrumen digital 10,25 inci, serta AR-HUD 19,8 inci yang menghadirkan pengalaman berkendara futuristik.

Kenyamanan ditingkatkan melalui sistem audio Flyme Sound dengan 27 speaker. Fitur kursi pijat di setiap baris semakin menegaskan orientasi V900 sebagai MPV premium untuk perjalanan jarak jauh.

2. Usung teknologi EREV dengan jarak tempuh lebih dari 1.000 km

IMG_9213.png
Dimensi panjangnya mencapai 5.360 mm (Carnewschina)

Sebagai kendaraan EREV, Galaxy V900 mengombinasikan mesin bensin 1.5T dengan dua motor listrik. Total output sistem mencapai 340 kW atau setara 456 daya kuda.

Geely menyediakan dua opsi baterai, yakni 43,3 kWh dan 50 kWh. Keduanya mampu memberikan jarak tempuh listrik murni hingga 220–260 km.

Dengan mesin bensin dan tangki bahan bakar terisi penuh, jarak tempuh total V900 diklaim mencapai 1.180–1.220 km berdasarkan metode CLTC. Konfigurasi ini membuat V900 efisien untuk penggunaan harian berbasis listrik, sekaligus andal untuk perjalanan jauh tanpa kekhawatiran minimnya stasiun pengisian daya.

3. Konfigurasi tempat duduk yang beragam

IMG_9214.png
Emblem Galaxy V900 (Carnewschina)

Geely menawarkan fleksibilitas tinggi melalui berbagai konfigurasi kabin. Galaxy V900 tersedia dalam pilihan 6-seater, 7-seater, hingga 8-seater, termasuk format empat baris 2+2+2+2.

Konfigurasi tersebut menjadikan V900 ideal untuk keluarga besar maupun kebutuhan operasional dengan kapasitas penumpang tinggi.

Untuk menunjang keselamatan dan kemudahan berkendara, MPV ini dibekali sistem bantuan mengemudi G-Pilot H5. Sistem tersebut didukung perangkat sensor lengkap, mulai dari LiDAR, radar, hingga kamera, yang memungkinkan fitur semi-autonom dan bantuan parkir pintar.

Dengan kombinasi teknologi elektrifikasi, kenyamanan premium, dan jarak tempuh impresif, Geely Galaxy V900 diposisikan sebagai penantang serius di segmen MPV elektrifikasi global.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Ilyas Listianto Mujib
EditorIlyas Listianto Mujib
Follow Us

Latest in Automotive

See More

Zeekr 8X, SUV Hybrid Baru yang Bertabur Fitur Canggih

09 Jan 2026, 10:05 WIBAutomotive