Jakarta, IDN Times - PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) baru saja menggelar seremoni perayaan ekspor mobil bikinannya yang sudah tembus 3 juta unit di Karawang, Jawa Barat, Kamis (9/10/2025).
Presiden Direktur Toyota Motor Corporation (TMC) Koji Sato pun berterima kasih kepada pemerintah Indonesia atas pencapaiannya ini.
"Kami menyampaikan rasa terima kasih mendalam kepada seluruh pelanggan setia di Indonesia yang telah mendukung produk Toyota Group, apresiasi ini juga kami sampaikan kepada Pemerintah Indonesia atas dukungan yang telah diberikan, dan kepada para mitra dan semua pemangku kepentingan atas upaya dan dedikasinya selama lebih dari lima dekade ini," kata Koji Sato.