Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Zeekr 8X, SUV Hybrid Baru yang Bertabur Fitur Canggih

IMG_9220.jpeg
Zeekr 8X mengusung teknologi PHEV (Carnewschina)
Intinya sih...
  • Desain dan dimensinya khas SUV Besar Zeekr 8X tampil sebagai SUV ukuran menengah-besar dengan panjang keseluruhan sekitar 5,1 meter, lebar 1.998 mm, dan tinggi 1.780 mm, serta wheelbase 3.069 mm.
  • Usung teknologi PHEV Sumber tenaga Zeekr 8X berasal dari mesin 2.0T turbo 4-silinder yang menghasilkan sekitar 275 dk (205 kW), dipadukan dengan sistem plug-in hybrid dan paket baterai 55,1 kWh atau 70 kWh dari CATL.
  • Dibekali fitur-fitur premium Zeekr belum merilis semua detail fitur interior maupun sistem konektivitasnya, namun berbagai sumber menyebutkan bahwa 8
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Zeekr, merek premium di bawah Geely Auto, pabrikan asal China, semakin memperluas jajaran modelnya dengan SUV plug-in hybrid terbaru bernama Zeekr 8X. Dirancang sebagai pilihan baru di segmen SUV besar, 8X menjanjikan kombinasi teknologi listrik dan bensin untuk memberikan performa tinggi sekaligus fleksibilitas penggunaan sehari-hari.

Melansir Carnewschina, model ini diposisikan di bawah Zeekr 9X dalam lini produk, tetapi mengusung daya dan fitur yang menarik perhatian pasar global sebelum peluncuran resminya di paruh pertama 2026. Banyak informasi teknis dasar yang kini mulai terungkap, termasuk tenaga mesin, ukuran bodi, hingga kapasitas baterai listriknya.

1. Desain dan dimensinya khas SUV Besar

IMG_9221.jpeg
Dimensinya bongsor ala SUV Amerika (Carnewschina)

Zeekr 8X tampil sebagai SUV ukuran menengah-besar dengan panjang keseluruhan sekitar 5,1 meter, lebar 1.998 mm, dan tinggi 1.780 mm, serta wheelbase 3.069 mm.

Bodinya tetap mempertahankan ciri khas desain Zeekr seperti gril besar bergaya waterfall serta lampu utama split yang modern. Atapnya juga dilengkapi sensor LiDAR, serta berbagai pilihan desain pelek dan trim eksterior yang memperkuat kesan premium mobil ini.

2. Usung teknologi PHEV

IMG_9224.jpeg
Buritan Zeekr 8X (Carnewschina)

Sumber tenaga Zeekr 8X berasal dari mesin 2.0T turbo 4-silinder yang menghasilkan sekitar 275 dk (205 kW), dipadukan dengan sistem plug-in hybrid dan paket baterai 55,1 kWh atau 70 kWh dari CATL.

Dengan baterai 70 kWh, SUV ini mampu menempuh jarak murni listrik hingga sekitar 328 km WLTC, sedangkan varian baterai lebih kecil mencapai sekitar 256 km WLTC. Kombinasi ini memberi keseimbangan antara performa mesin bensin dan efisiensi energi listrik untuk perjalanan panjang maupun harian.

3. Dibekali fitur-fitur premium

IMG_9222.jpeg
Meluncur di paruh pertama 2026 (Carnewschina)

Zeekr belum merilis semua detail fitur interior maupun sistem konektivitasnya, namun berbagai sumber menyebutkan bahwa 8X akan dibangun di atas platform SEA-S dengan arsitektur listrik bertegangan tinggi 900 V dan kemungkinan besar dilengkapi sistem Haohan AI Digital Chassis untuk kendali dinamis cerdas.

Selain itu, kabin Zeekr 8X diperkirakan menyediakan konfigurasi tempat duduk fleksibel 5, 6, atau 7-seat, serta opsi fitur level semi-autonomi tergantung varian yang dipilih. Dalam bocoran material preview sebelumnya, Zeekr menggambarkan 8X sebagai SUV yang siap menghadapi berbagai kondisi jalan.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dheri Agriesta
EditorDheri Agriesta
Follow Us

Latest in Automotive

See More

Gaji Rp3 Juta Mau Kredit Motor, Begini Triknya

10 Jan 2026, 21:05 WIBAutomotive