TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Waspada! Standar Samping Motor Bisa Memicu Kecelakaan

Standar samping motor yang kendur berbahaya

wahanahonda.com/Standar samping motor

Jakarta, IDN Times - Standar berfungsi sebagai penopang di saat motor sedang tidak digunakan. Biasanya setiap motor memiliki dua standar, yaitu standar samping dan standar belakang.

Nah, standar standar samping motor perlu selalu diperhatikan. Sebab, jika standar samping ini kendur, bisa berpotensi memicu kecelakaan. Berikut penjelasannya.

Baca Juga: 3 Alasan Motor Naked Bike Lebih Fun Dibandingkan Full Fairing

1. Bisa Menyebabkan Kecelakaan!

Ilustrasi/Sukma Shakti/IDN Times

Hati-hati, standar samping yang kendur bisa menyebabkan kecelakaan! Ini bisa terjadi karena saat sedang berkendara, standar samping motor bisa terbuka secara tiba-tiba.

Standar samping bisa menabrak objek lain seperti trotoar sehingga keseimbangan kamu terganggu. Apalagi jika kamu sedang dalam kecepatan tinggi. Oleh karena itu selalu cek kondisi standar samping motormu ya.

2. Bisa membuat mesin mendadak mati

ilustrasi orang naik motor (flickr.com/H Matthew Howarth)

Bagi kamu para pengguna motor matic, jangan sampai standar samping motor kamu kendur. Pasalnya, mesin motor akan mati jika standar samping diturunkan. Sebab ada sensor stand switch yang akan akan aktif jika kamu menurunkan standar samping.

Nah, jika standar samping kendur, bisa-bisa standar tersebut turun sendiri sehingga membuat mesin mendadak mati ketika digunakan. Ini berbahaya, loh. 

Baca Juga: Sejarah Motor Scrambler, Nenek Moyangnya Motor Trail

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya