TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tips Aman Melewati Perlintasan Kereta Api Buat Biker

Pastikan kondisi sudah aman terlebih dahulu!

Jakarta, IDN Times - Sebagian pengendara motor mungkin sudah terbiasa melewati perlintasan  kereta api, terlebih lagi bagi kamu yang tinggal di Pulau Jawa. Meski demikian, kenyataannya masih banyak terjadi kecelakaan di perlintasan kereta api. Bahkan, sampai merenggut nyawa seseorang.

Tapi kamu gak perlu khawatir, sebab terdapat beberapa tips aman bagi pengendara motor ketika melewati perlintasan kereta api, seperti berikut ini!

Baca Juga: Harga Hyundai Stargazer X akan Diumumkan di GIIAS 2023

1. Memastikan kondisi aman

IDN Times/Nofika Dian

Seperti kita ketahui bahwa ternyata masih banyak perlintasan kereta api yang tak berpalang. Dalam kondisi ini, sebaiknya kamu berhenti terlebih dahulu sebelum melewati perlintasan. Lalu, tengoklah ke kanan dan kiri untuk memastikan kondisi aman dari kereta atau tidak.

Jika sudah aman, barulah kamu dipersilahkan untuk tancap gas. Nah, meskipun perlintasan kereta api mempunyai palang, bukan berarti kamu tidak melakukan hal tersebut ya. Karena, bisa saja terjadi kelalaian dari petugas palang pintu kereta, entah ketiduran atau telat menutup palang. Sehingga, kamu diminta agar tetap siaga penuh.

Baca Juga: Yuk Kenali Sistem Kelistrikan Sepeda Motor Kesayangan Kamu

2. Menguasai kendaraan dan jalanan

Perlintasan kereta api tanpa palang pintu (Dok. Pemkab Kediri)

Bagi pengendara motor yang sering melewati perlintasan kereta api, mungkin sudah gak kaku lagi dalam mengendalikan kendaraannya saat di perlintasan. Tapi bagi kamu yang belum terbiasa, maka kamu jangan gugup ketika melewatinya agar tidak membahayakan kamu dan pengendara lain. Cobalah untuk rileks dan santai serta selalu waspada untuk tengok kanan kiri.

Kamu juga perlu kuasai kendaraan dan mengontrolnya, karena biasanya perlintasan sekitar rel kereta api cukup berbatu dan rusak. Pintar-pintarlah untuk mencari jalanan mana yang layak diambil.

Sebab, kalau tidak seperti itu, perlintasan akan macet dan memungkinkan kendaraan terpaksa berhenti di tengah perlintasan. Perlu diingat juga bahwa jangan pernah berebut ketika perlintasan sedang ramai, tetaplah berwaspada dibanding menciptakan masalah baru.

Baca Juga: Daftar Harga Sepeda Motor Benelli di Indonesia, Mulai Rp30 Jutaan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya